Kegiatan diawali dengan sambutan oleh Dekan FKIP. Beliau menyampaikan bahwa Dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan banyak yang telah menerbitkan hasil penelitian dan pengabdian di jurnal nasional maupun internasional. Untuk meningkatkan kualitas maupun kuantitas penulisan artikel ilmiah dosen khususnya di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universtitas Langlangbuana maka diadakan workshop penulisan artikel ilmiah. Dengan adanya publikasi, kualitas pendidikan di suatu Perguruan Tinggi terlihat. Hasilnya dapat sampai kepada masyarakat, tidak hanya dibaca di lingkungan akademisi.
Narasumber workshop penulisan artikel ilmiah ini yaitu Prof.Dr.Hj. Imas Rosidawati, Wr., S.H., M.H. Beliau termasuk salah satu guru besar yang ada di UNLA dan juga sebagai reviewer dari beberapa jurnal ilmiah.
Profesor Imas mengingatkan bahwa kinerja dosen harus sesuai dengan visi, misi tujuan dan renstra yang ditetapkan perguruan tinggi selalu mengarah pada pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.