Monitoring dan Evaluasi Program Hibah Center of Excelence (CoE) Program Studi PGSD FKIP UNLA

21/9/2021 | Hits: 577

Penerimaan Tim Monev Belmawa Dikti oleh Rektor UNLA dan Wakil Rektor I bidang Akademik dan Kemahasiswaan.

Sambutan dari perwakilan Tim Monev Belmawa oleh Ibu Dewi Wulandari, S.Si.: Tujuan monev adalah untuk mengonfirmasi kegiatan yang telah dilaksanakan kurang lebih 5 bulan serta untuk melihat progres program. Selain monev eksternal, diharapkan monev internal juga telah dilakukan. (komen: dan Unla sudah melakukan monev internal bulan Agustus 2021).

Kegiatan Monev program CoE pada hari Selasa, 21 September 2021 dilaksanakan pukul 09.00-12.00 wib secara luring dan daring. Kegiatan dilaksanakan di Wisma Buana Universitas Langlangbuana yang diikuti juga oleh dua PT lainnya secara daring yaitu Prodi Pendidikan Geografi Universitas Al-Muslim dan Prodi Kehutanan Universitas Lancang Kuning. Kegiatan monev berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan jaringan atau sinyal internet. Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran kegiatan ini.


Kategori: MBKM